Proyek Keluarga - Tahap Pelaksanaan (Little Chef)

My Family Project (Little Chef)


Tahap Pelaksanaan - 28 Maret 2017


Eksekusi uji coba resep yang pertama baru bisa kami laksanakan ba'da ashar karena Khansa baru pulang dari rumah Ibu saat siang. Sebenarnya sesampainya di rumah, Khansa sudah nagih mau bikin kue, tapi saya yang kepanasan minta sore saja, ba'da ahar, sekarang kita istirahat dulu saja.  

Ba'da ashar kami langsung memulai pembuatan kuenya.  Mulai dari penimbangan bahan-bahan yang dilakukan oleh kami berdua, menyiapkan kukusan oleh saya karena kukusannya kami hanya punya yang ukuran besar, lalu pengocokan bahan oleh Khansa, setelah selesai membuat adonan, kami mulai mengukusnya selama 30 menit, awalnya kami ingin membuat yang ada layernya kaya brownis amanda, tapi karena kuenya mengembang banget sampai cetakan penuh, jadi tidak dibuat layer. Setelah 30 menit take a picture untuk hasilnya, brownis mocaf pun langsung diserbu, Khansa senang karena brownisnya sukses menul-menul, tidak seperti hasil uji coba bulan lalu yang sukses kerasnya. 

Saat sedang menikmati brownis, tiba-tiba ada tetangga yang mengantarkan tape goreng, lalu setelah beliau pergi, saya minta izin ke Khansa untuk membagi brownisnya buat adek Ayesh, yang tadi mengantarkan tape goreng, dan dia pun setuju.  Saya menaruh beberapa potong brownis lalu meminta Khansa untuk mengantarkannya ke rumah Ayesh.

Alhamdulillah, hari ini sukses membuat brownis mocaf dan sukses mengajakan Khansa untuk berbagi.  Tak sabar rasanya untuk uji coba resep yang kedua besok, Bolu Kukus Mocaf.





#TantanganHarike6 #Level3 #MyFamilyMyTeam #KuliahBunsayIIP

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jurnal #1: Identifikasi Masalah

Jurnal 10: Libur Tlah Usai, Saatnya Tancap Gas

Menstimulasi Anak Suka Membaca (10)